Mini Smart Home Lighting System Berbasis ESP8266 dan Sensor Cahaya
Mini Smart Home Lighting System adalah sistem pencahayaan pintar yang memanfaatkan mikrokontroler ESP8266, sensor cahaya (LDR), dan koneksi internet untuk mengatur intensitas lampu secara otomatis maupun manual. Sistem ini bekerja dengan membaca intensitas cahaya di sekitar ruangan. Saat kondisi gelap, lampu akan menyala terang. Sebaliknya, ketika ruangan sudah cukup terang, intensitas lampu akan menurun atau bahkan mati. Semua proses ini dikendalikan oleh mikrokontroler secara real-time.Tak hanya otomatis, sistem ini juga mendukung kontrol manual melalui MQTT, sehingga pengguna dapat mengatur tingkat kecerahan lampu dari jarak jauh.
Bahan yang diperlukan?
1. ESP8266 (NodeMCU)
2. Sensor cahaya (LDR)
3. Lampu AC
4. Pcb
5. Kabel Jumper
Skematik Rangkaian
Rangkaian Mini Smart Home Lighting System menggunakan NodeMCU ESP8266 sebagai pengendali utama, sensor cahaya LDR sebagai input, dan LED sebagai output pencahayaan. Sensor LDR dihubungkan ke pin analog A0 ESP8266 melalui rangkaian pembagi tegangan. LDR berfungsi mendeteksi intensitas cahaya lingkungan, kemudian menghasilkan sinyal analog yang dibaca oleh ADC internal ESP8266. Beberapa LED dihubungkan ke pin digital D5, D6, D7, dan D8 sebagai output. LED dikendalikan menggunakan sinyal PWM (Pulse Width Modulation) untuk mengatur tingkat kecerahan lampu sesuai kondisi cahaya atau perintah manual. LCD 16x2 I2C dihubungkan ke ESP8266 melalui jalur SDA dan SCL untuk menampilkan informasi sistem, seperti mode operasi dan intensitas cahaya. ESP8266 mendapatkan catu daya melalui port USB (5V), sedangkan seluruh komponen menggunakan ground (GND) yang sama agar sistem bekerja stabil. Dengan konfigurasi ini, ESP8266 mampu membaca kondisi cahaya, memproses data, dan mengendalikan lampu secara otomatis maupun manual melalui koneksi Wi-Fi dan MQTT.
Setelah perancangan dan penjelasan rangkaian skematik selesai dilakukan, tahap selanjutnya adalah prosedur perakitan langkah-langkah implementasi Mini Smart Home Lighting System secara sistematis:
1. Siapkan alat dan bahan
2. Membuat maket rumah
a. Melakukan pengukuran awal pada lembar triplek menggunakan penggaris untuk memastikan setiap sisi memiliki dimensi yang presisi sesuai rancangan teknis.
b. Memotong triplek menggunakan gerinda berdasarkan garis potong yang telah ditandai, sehingga diperoleh panel-panel dinding, lantai, dan atap dengan ukuran akurat.
c. Merakit struktur dasar rumah dengan menyambungkan setiap panel triplek menggunakan paku.
d. Membuat lubang instalasi untuk lampu menggunakan bor dengan diameter lubang yang disesuaikan dengan ukuran fitting atau LED yang akan digunakan.
e. Memasang komponen atap atau genteng maket pada struktur utama menggunakan paku untuk memastikan kekuatan dan kerapatan pemasangan
f. Melakukan pengecatan seluruh bagian maket menggunakan cat kayu. Proses pengecatan dilakukan secara merata dan berlapis untuk menghasilkan permukaan yang halus dan estetis.
g. Melaksanakan proses wiring dengan memasang seluruh komponen elektronik ke dalam struktur maket. Penyusunan jalur kabel dilakukan secara rapi dan aman.
h. Melakukan tahap finishing, termasuk pengecekan kembali sambungan mekanik dan elektrik, pembersihan sisa material, serta pengujian fungsi system penerangan pada maket untuk memastikan tidak ada kesalahan instalasi.
3. Wiring pada Mikrokontroler
a. Melakukan identifikasi pin mikrokontroler yang akan digunakan untuk input, output, dan catu daya berdasarkan skema rangkaian.
b. Menyolder pin header female pada PCB agar koneksi antara mikrokontroler dan komponen dapat terpasang dengan stabil.
c. Menghubungkan setiap komponen ke pin yang telah ditentukan menggunakan kabel jumper sesuai kebutuhan rangkaian.
d. Melakukan pengecekan ulang untuk memastikan seluruh jalur wiring sudah terpasang dengan benar, tidak terjadi short circuit, dan sesuai dengan diagram rangkaian.
4. Input program
a. Setelah proses identifikasi pin selesai, langkah berikutnya adalah Menyusun program untuk Mini Smart Home Lighting System sesuai dengan kebutuhan fungsional sistem.
b. Mengimpor atau menuliskan program tersebut pada Visual Studio Code (VS Code) dengan konfigurasi platform yang sesuai.
c. Melakukan proses compile untuk memastikan tidak terdapat error pada kode dan seluruh library telah terpasang dengan benar.
d. Mengunggah (upload) program ke modul ESP8266 melalui port yang telah ditentukan.
e. Melakukan pengujian awal pada ESP8266 untuk memastikan perangkat berfungsi dengan baik serta program telah berjalan sesuai yang direncanakan.
Program dapat dilihat di laman ini: https://github.com/muttti4/Codingan-Mini Smart-Home-SYSTEM-BERBASIS-ESP8266-dan-SENSOR-CAHAYA- /blob/main/index.html
Video Demo Hasil Pengujian:
https://drive.google.com/file/d/1zbUyT5qa4PnAx4WNnffk4NJAssrpe8m9/view?usp=drivesd k
Disusun Oleh:
Mutiara Firdaus Farhana (24091387043)
Jabir Halimmarsono (24091387049)
Febrian Yusuf Adiwardhana (24091387080)